pembahasan-penyusunan-dokumen-kompilasi-data-dan-analisis-prediksi-serta-dokumen-rencana-pembangunan-dan-pengembangan-rencana-induk-pelabuhan-pengumpan-lokal-di-desa-lontar

Administrator

Pembahasan Penyusunan Dokumen Kompilasi Data dan Analisis Prediksi Serta Dokumen Rencana Pembangunan dan Pengembangan Rencana Induk Pelabuhan Pengumpan Lokal di Desa Lontar.

Dinas Perhubungan Kabupaten Serang mengadakan forum pembahasan Penyusunan Dokumen Kompilasi Data dan Analisis Prediksi serta Dokumen Rencana Pembangunan dan Pengembangan Rencana Induk Pelabuhan Pengumpal Lokal di Desa Lontar (18/12/2024). Forum dipimpin oleh Bapak Kepala Dinas Perhubungan, Bapak Benny Yuarsa di Ruang Rapat Dinas Perhubungan Kabupaten Serang.

Dalam pembahasan tersebut turut mengundang dari beberapa OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Serang dan Instansi di Luar OPD Pemerintahan Kabupaten Serang.

Pembahasan yang dilaksanakan pada hari Rabu ini menghasilkan beberapa point penting yakni meliputi Laporan ahir penyusunan Dokumen Kompilasi data dan analisis prediksi serta Dokumen Rencana Induk Pembangunan dan Pengembangan Rencana Induk Pelabuhan Pengumpan Lokal di Desa Lontar dimana Pelabuhan Lontar Terletak di Desa Lontar Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang yang dalam struktur ruang wilayah kabupaten Serang, Pelabuhan ini disiapkan sebagai salah satu insfratuktur transportasi wilayah dengan hierarki sebagai pelabuhan pengumpan lokal.

Pelabuhan pengumpan lokal itu sendiri memiliki fungsi diantaranya untuk melayani kegiatan angkutan laut dalam negeri dalam jumlah terbatas serta sebagai pengumpan bagi pelabuhan Utama, dan sebagai tempat asal tujuan penumpang dan/atau barang.